PALANGKA RAYA – Dirlantas Polda Kalteng melaksanakan Kegiatan Pengamatan Wilayah (Pamatwil) dalam rangka H-2 Pemilu di wilayah hukum Polres Barito Selatan, Senin (12/02/2024) pagi.

Kegiatan ini dihadiri oleh Tim Pamatwil Polda Kalteng selaku Ketua Tim Dirlantas Polda Kalteng Kombes Pol R.S.Handoyo, S.I.K., M.Si. di dampingi oleh Kapolres Barito Selatan AKBP Asep Bangbang Saputra, S.I.K. Petugas KPU dan Forkopimda Kab. Barito Selatan

Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto melalui Dirlantas Polda Kalteng Kombes Pol R.S. Handoyo, S.I.K., M.Si mengatakan kegiatan ini dilaksanakan untuk melakukan pengecekan logistik pemilu di KPU Kab.Barto Selatan serta memastikan kesiapan pemilu berjalan aman dan lancar.

“Kegiatan kunjungan ke Objek Vital Pemilu 2024 tersebut kita laksanakan bersama Tim dalam rangka memastikan keamanan pemberangkatan logistic pemilu ke TPS serta memastikan tidak ada permasalahan atau gangguan yang dapat mempengaruhi berlangsungnya tahapan Pemilu 2024 khususnya di Wilayah Kabupaten Barito Selatan Ini,” ungkap Dirlantas

Dirlantas juga mengungkapkan bahwa tim Pamatwil ini bertugas melaksanakan pengamatan wilayah kemudian asistensi di tingkat polda dan beberapa kabupaten yang melaksanakan pilkada.

Sebagai ketua Tim Pengamat Wilayah ia berharap Pemilu serentak 2024 di Kab. Barito Selatan ini bisa berjalan aman, lancar jauh dari kata konflik yang dapat merugikan semua pihak.

Di akhir kegiatan Dirlantas bersama Tim Asistensi beserta Forkopimda berkunjung juga ke Rutan Kelas II B Buntok untuk mengecek TPS Khusus serta melakukan dialog singkat bersama para Narapidana di lapas tersebut.

“Kita sama- sama berharap seluruh tahapan pemilu di Kabupaten Barito Selatan ini dapat berjalan lancar dan sesuai aturan untuk menciptakan pemilu yang aman dan damai,” tutup Dirlantas (lrz/sam)

 

Polda Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kalimantan Tengah, Kalteng