REMBANG – Kapolres Rembang AKBP Suryadi, S.I.K., M.H. melaksanakan silaturahmi pada momen hari Raya Idul Fitri 1445 H.
Kapolres Rembang bersama para pejabat utama Polres Rembang bersilaturahmi ke kediaman Bupati Rembang H. Abdul Hafidz, S.Pi. di Desa Pamotan Kecamatan Pamotan Kabupaten Rembang, Rabu (10/04/2024).
Sudah menjadi bagian tradisi masyarakat Indonesia dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri untuk melakukan silaturahmi ke kerabat-kerabat atau saudara setelah melaksanakan sholat ied atau beberapa hari setelah lebaran.
Hal tersebut juga dilakukan oleh Kapolres Rembang dan jajarannya dalam kunjungan ke Rumah Dinas Bupati Rembang. Kunjungan Kapolres tersebut memang memanfaatkan pada saat momen lebaran tahun ini, adapun tujuan kegiatan tersebut adalah untuk terjaganya komunikasi dan hubungan baik serta terpeliharanya Kamtibmas di wilayah Kabupaten Rembang.
Dalam kunjungan tersebut Kapolres dan pejabat utama Polres Rembang disambut dengan hangat oleh Bupati Rembang H. Abdul Hafidz di kediamannya.
Sementara itu kegiatan tersebut berjalan dengan non formal diwarnai obrolan-obrolan santai antar keduanya.
HUMAS POLRES REMBANG
Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Suryadi, Kompol Joko Lelono, Kabupaten Rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama