Banyuwangi – Polresta Banyuwangi melalui Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) sukses melaksanakan kegiatan bakti kesehatan khitanan massal di Ruang Poli Umum Klinik Pratama Polresta Banyuwangi. Kegiatan ini digelar sebagai bagian dari peringatan Hari Bhayangkara Ke-78.

Acara yang berlangsung pada hari Jumat ini dimulai pukul 07.00 WIB dan diikuti oleh 25 anak. Semua peserta yang hadir dalam keadaan sehat dan acara berjalan dengan lancar serta aman terkendali. Kegiatan ini dipimpin oleh PENATA Nur Prasetyo Hadi, S.T, yang menjabat sebagai Kasi Dokkes Polresta Banyuwangi, serta melibatkan seluruh personel Sidokkes Polresta Banyuwangi dan tiga personel dari Rumah Sakit Bhayangkara Bondowoso.

Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Nanang Haruono, S.H., S.I.K., M.Si yang diwakilkan PENATA Nur Prasetyo Hadi, S.T, menyatakan bahwa kegiatan khitanan massal ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Polresta Banyuwangi terhadap kesehatan masyarakat, terutama anak-anak. “Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat serta mendukung kesehatan anak-anak di Banyuwangi,” ujarnya.

Kegiatan khitanan massal ini disambut baik oleh masyarakat setempat, terbukti dengan partisipasi yang cukup tinggi. Para orang tua yang hadir juga mengapresiasi pelayanan yang diberikan oleh petugas medis, yang dinilai sangat profesional dan ramah.

Dengan suksesnya pelaksanaan kegiatan ini, Polresta Banyuwangi kembali menunjukkan komitmennya dalam mengabdi dan melayani masyarakat dengan tulus dan santun. Diharapkan kegiatan serupa dapat terus dilakukan di masa mendatang untuk memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat Banyuwangi.

 

Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Kabupaten Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Blambangan, Polda Jatim, Jawa Timur, Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi