BANJARNEGARA – Kelurahan Argasoka Kecamatan Banjarnegara dicanangkan sebagai Kampung Pancasila, Jumat (1/4).
Pencanangan Kampung Pancasila ini untuk mencegah berkembangnya paham radikalisme dan intoleransi.
“Kita tahu sekarang ini radikalisme dan intoleransi munculnya sangat cepat. Hitungannya detik,” ungkap Dandim 0704/Banjarnegara Letkol Inf Dhanang Agus Setiawan.
Sebab, penyebaran paham ini dilakukan melalui teknologi 4G bahkan kini mulai 5G
Menurut dia, perlu dilakukan edukasi kepada masyarakat secara terus-menerus tentang sejarah bagaimana terbentuknya Pancasila. Dalam pembentukan Pancasila ada peran serta yang luar biasa dari tokoh ulama.
Menurut dia, pembentukan Pancasila dilakukan melalui pemikiran yang luar biasa, melalui tirakat dan melalui musyawarah dengan seluruh komponen bangsa.
“Tujuan pencanangan Kampung Pancasila untuk memelihara, melestarikan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa, bermasyarakat dan bernegara,” ungkapnya.
Sedangkan sasarannya agar tetap terpelihara nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat, terutama bagi generasi milenial.
Selain itu juga dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat, menciptakan kehidupan masyarakat yang rukun, damai dan berbudaya.
Kapolres Banjarnegara AKBP Hendri Yulianto sangat mendukung pencanangan Kampung Pancasila.
“Kita ketahui saat ini kalangan milenial atau masyarakat banyak yang belum memahami ideologi Pancasila. Sehingga sangat mudah dipengaruhi oleh paham-paham yang bertentangan dengan Ideologi Pancasila,” ungkapnya.
Plh Bupati Banjarnegara Syamsudin sangat mendukung pencanangan Kampung Pancasila. Dengan adanya Kampung Pancasila, diharapkan bisa melestarikan nilai-nilai luhur Pancasila.