REMBANG – Polda Jateng | Dalam rangka rangkaian kegiatan menjelang hari Bhayangkara ke 78 tahun 2024, Polsek Pamotan Polres Rembang melaksanakan baksos reliji bertempat di Masjid Baiturrohim Desa Pamotan kecamatan Pamotan Kabupaten Rembang, Jumat pagi (14/06/2024).

Dalam kegiatan baksos reliji di Masjid Baiturrohim Desa Pamotan tersebut hadir seluruh anggota polsek Pamotan yang di pimpin oleh Kapolsek Pamotan AKP M Sulhan, S.H., M.H., dan turut hadir Tahmir dan Marbot Masjid Baiturrohim Desa Pamotan.

Kapolres Rembang AKBP Suryadi, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Pamotan AKP M Sulhan, S.H., M.H., mengatakan dalam kegiatan baksos reliji ini, kita meneruskan perintah pimpinan untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan yang positif.

“Dalam kegiatan baksos reliji ini, kita meneruskan perintah pimpinan untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan yang positif, serta menciptakan kedekatan Polri kepada masyarakat,” Ucap AKP Sulhan.

Kegiatan baksos reliji di Masjid Baiturrohim Desa Pamotan tersebut selesai pukul 09.15 WIB, berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

 

Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Suryadi, Kompol Joko Lelono, Kabupaten Rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, Kombes Pol Nanang Haryono