Friday, January 17, 2025
Berita

Kasus Penganiayaan Darso Naik ke Penyidikan, Polda Jateng Periksa TKP di Semarang

SEMARANG – Polda Jawa melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) kasus dugaan penganiayaan Darso oleh anggota Polresta Yogyakarta di Purwosari, Mijen, Kota Semarang, Kamis (16/1/2025).

Berdasarkan pengamatan Tribunjateng.com, olah tempat kejadian perkara melibatkan Penyidik dari Direktorat Reserse Kriminal Umum bersama petugas Inafis Polda Jateng mendatangi rumah korban pukul 15.00 WIB.

Keluarga mendiang Darso tampak di lokasi seperti istri Darso Poniyem, adik Darso Tocahyo dan kakak Darso Tri Wahyono.

Keluarga Darso didampingi oleh kuasa hukumnya.

Dalam proses olah tkp, polisi mulanya melakukan pengukuran di depan rumah Darso. Petugas lalu mulai memasuki rumah korban pukul 15.16.

Kemudian polisi melakukan pemeriksaan di kamar korban di bagian belakang rumah.

Proses di dalam rumah selesai pukul 15.41.

Petugas kemudian melakukan olah tempat kejadian perkara di tempat dugaan terjadinya penganiayaan. Jarak antara rumah korban dengan lokasi ini sekira 500 meter.

Kepolisian juga melakukan wawancara dengan berbagai saksi di lapangan.

Proses olah TKP selesai pukul 16.00.

“Iya hari ini ada olah tkp di rumah mendiang Darso dan lokasi diduga penganiayaan,” ujar Kuasa hukum keluarga Darso, Antoni Yudha Timor.

Untuk di rumah Darso, kata Antoni, polisi melakukan pengukuran ruangan kamar, kasur tempat tidur dan jaraknya dengan pintu.

Istri Darso, Poniyem juga mendapatkan beberapa pertanyaan aktivitas Darso sebelum meninggal dunia mulai dari aktivitas ke kamar mandi dan menuju ke ruangan lainnya di rumah tersebut.

“Poniyem menjawab sebagaimana memang yang terjadi selama 2 hari Pak Darso di rumah, sampai akhirnya besoknya meninggal,” terangnya.

sumber: TribunJateng.com

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kombes Pol Ari Wibowo, Kompol Muhammad Fachrur Rozi, Artanto, Ribut Hari Wibowo

Related Posts

1 of 359