SEMARANG – Jalur arteri Semarang-Surakarta terpantau lengang pada Sabtu (6/4/2024) malam. Pemudik masih terlihat sepi di H-4 lebaran Idul Fitri 1445 H.

Berdasarkan pantauan MPI, tepatnya di Jalan Setia Budi, Semarang, tak ada pergerakan signifikan dari para pemudik yang mengarah ke Surakarta.
Hingga pukul 20.21 WIB, hanya sedikit pemudik yang melintas di Jalan Setia Budi. Adapun pemudik yang terlihat mengenakan sepeda motor.

Mereka nampak membawa barang bawaan seperti tas dan kardus yang dipasang pada bagian jok belakang.

Sementara arus lalu lintas di Jalan Setia Budi terpantau ramai lancar. Tak ada titik kepadatan sepanjang Jalan Setia Budi, jalan arteri dari Semarang menuju Surakarta.

Sekadar informasi, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi puncak arus mudik Lebaran 2024 terjadi pada 8 April 2024 atau H-2 Lebaran. Sementara arus balik Lebaran pada 14 April 2024.

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Suryadi, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kompol Joko Lelono, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono