SEMARANG – Polda Jawa Tengah bakal menggelar Pesta Rakyat Bhayangkara di Lapangan Simpang Lima, Kota Semarang, Rabu (17/7/2024).

Acara di pusat kota Semarang tersebut bagian dari memperingati HUT Ke-78 Bhayangkara.

Pesta Rakyat Bhayangkara nantinya akan menyuguhkan penampilan para pemusik yang cukup ternama di Indonesia di antaranya Denny Cak Nan dan NDX Aka.

Adapula band-band lokal Jawa Tengah yang cukup digandrungi anak muda yakni Soegi Bornean, Serempet Gudal, Bianca Shakila, RA Bersinar dan Many West.

“Kami Polda Jateng akan menggelar pesta rakyat yang menyuguhkan acara konser musik secara gratis. Artis utamanya adalah Denny Cak Nan dan NDX Aka,” jelas Ketua Panitia Pesta Rakyat Bhayangkara Polda Jateng Kombes Dwi Subagio dalam keterangan tertulis, Rabu (10/7/2024).

Selain pertunjukan musik, Polda Jateng juga menghadirkan bazar tenda kuliner dan komunitas yang kekinian.

Bazar tersebut untuk melengkapi hiburan di arena Pesta Rakyat Bhayangkara.

“Nanti ada juga tenda bazar kuliner dan komunitas yang kekinian,” sambung Dwi.

Pria yang juga menjabat Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda Jateng itu mengungkapkan, pertunjukan musik gratis Pesta Rakyat Bhayangkara ini merupakan arahan dan perintah langsung dari Kapolda Jawa Tengah Irjen Polisi Ahmad Luthfi dan Wakapolda Jawa Tengah Brigjen Polisi Agus Suryo Nugroho.

Alasan pesta rakyat ini digelar karena HUT Bhayangkara bukan hanya milik Polri namun juga milik masyarakat.

“Polri adalah milik rakyat Indonesia, sehingga pesta HUT ke-78 Bhayangkara adalah untuk rakyat dan kita semua,” paparnya. (**)

sumber : TribunJateng.com

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kepolisian Daerah Jateng, Polisi Jateng, Polri, Polisi Indonesia