Banyuwangi – Rider dari PWRS Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kabupaten Kendal, Akta Warjito berhasil meraih podium 2 dan Fatur Rohman podium 5 pada event Banyuwangi Ijen Geopark Downhill 2024, yang digelar di Gantasan Bike Park Ijen, 6 – 7 Juli 2024.

Event diikuti 256 peserta terdiri dari para rider dalam negeri dan dari manca negara, yang di antaranya dari Singapura, China, Iran, Rusia, serta Malaysia.

Ketua Umum ISSI Kendal, Munawir mengatakan, pihaknya mengikutsertakan dua rider di ajang bergengsi yang diikuti para rider nasional dan internasional tersebut.

“Alhamdulillah di babak final Akta Warjito berhasil meraih podium dua, kemudian Fatur Rohman meraih podium lima. Keduanya bermain di kelas men sport A. Ini prestasi yang membanggakan bagi Kabupaten Kendal dan juga ISSI Kendal,” ujar Ketua Komisi A DPRD Kendal dari Fraksi PDI Perjuangan tersebut.

Munawir berharap, para atlet di bawah naungan ISSI Kendal bisa terus mengukir prestasi yang membanggakan bagi Kendal di segala event sepeda.

“Dengan mengikuti event-event seperti ini, diharapkan para atlet atau rider ISSI Kendal dapat mendapatkan pengalaman berharga. Di mana dalam pertandingan, mereka harus menghadapi persaingan dengan para peserta nasional maupun internasional,” ungkapnya.

Banyuwangi Ijen Geopark Downhill, mempertandingkan kategori downhill di Kawasan lereng Gunung Ijen, yang terkenal dengan pemandangan alam yang menakjubkan.

Lintasan downhill di Gantasan Bike Park menawarkan medan yang menantang dan memikat, terletak di lereng Gunung Ijen yang terkenal dengan keindahan alamnya.

Trek itu memungkinkan para peserta untuk merasakan sensasi menuruni bukit dengan pemandangan spektakuler, termasuk panorama Kawah Ijen yang memukau.

Lintasan event Banyuwangi Ijen Geopark Downhill 2024, telah disiapkan dengan saksama untuk memastikan keselamatan sekaligus menawarkan tantangan yang memacu adrenalin.

sumber: radarsemarang

 

Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Banyuwangi, Jawa Timur, Polda Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi, Kepolisian Resor Kota Banyuwangi, Polisi Resor Kota Banyuwangi, Polisi Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Nanang Haryono