Jembrana – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangakara Ke- 78 Tahun 2024, Polres Jembrana meyelenggarakan berbagai macam kegiatan, pagi ini Polres Jembrana melaksanakan kegiatan bakti sosial yang bertempat di Sirkuit All One, Desa Pengambengan, Kec. Negara, Kab. Jembrana. Kamis ( 13/6/2024 )

Kegiatan bakti sosial tersebut di pimpin langsung oleh Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K, M.S.i serta di hadiri pula oleh Waka Polres Jembrana Kompol I Made Katon, S.H., Para Pejabat Utama ( PJU ) Polres Jembrana, Kapolsek Negara serta diikuti oleh personil Polres Dan Polsek Negara, Dinas Lingkungan Hidup ( LH ) Kab. Jembrana yang berjumlah sekitar 150 orang.

Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K, M.S.i., mengatakan kegiatan bakti sosial membersihkan pantai dalam rangka HUT Bhayangkara Ke- 78 tahun 2024, ini merupakan wujud kerjasama Polri dengan Masyarakat membersihkan sampah – sampah yang ada di pantai demi menjaga kebersihan lingkungan dan menjaga alam kita.

” Kegiatan ini juga dilaksanakan serangkaian dengan persiapan Lomba Makepung Kapolda Cup tahun 2024, diharapkan dengan adanya kegiatan lomba makepung Kapolda Cup ini dapat memberikan dampak yang positif kepada warga setempat khususnya UMKM yang ada di desa Pengambengan ” Ucap Kapolres Jembrsna.

Lebih lanjut orang nomor satu di jajaran Polres Jembrana tersebut mengatakan, kami ucapkan terima kasih kepada Dinas Lingkungan Hidup ( LH ) Kab. Jembrana dan pemerintah desa pengambengan, apa yang kita laksanakan ini mendapat balasan yang berlipat dari Allah Subhana Watallah.

Usai memberikan sambutannya dalam kegiatan tersebut Kapolres Jembrana menyerahkan alat – alat kebersihan kepada perwakilan masyarakat Desa Pengambengan dan dilanjutkan dengan membersihkan sampah – sampah yang ada di pinggir pantai dan area Sirkuit All In One Desa Pengambengan.

 

Polres Jembrana, Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si., Kabupaten Jembrana, Pemkab Jembrana, Jembrana, Polda Bali, Bali