SRAGEN – Nasib nahas dialami seorang bocah berusia 10 tahun bernama Berkah Saputra.

Bocah tersebut ditemukan tewas tenggelam dalam kolam di Dukuh Sokowinatan, Desa Karangmalang, Kecamatan Masaran, Kabupaten Sragen, Minggu (2/6/2024).

Kapolres Sragen, AKBP Jamal Alam melalui Kasi Humas Polres Sragen, Iptu Suyana mengatakan, korban yang merupakan warga Desa Kedusan, Kecamatan Karangmalang, Kecamatan Masaran itu tenggelam diduga karena terpeleset.

Kejadian bermula ketika sang ibu menyadari bahwa putranya itu belum pulang ke rumah hingga pukul 18.00 WIB.

Kemudian, warga sekitar pun ikut mencari keberadaan korban.

“Sampai di sebuah kolam air, yang tidak digunakan untuk memelihara ikan, warga melihat ada sepeda angin milik korban, dan di atasnya juga terdapat kaus korban,” ungkap Iptu Suyana kepada TribunSolo.com, Senin (3/6/2024).

Lanjutnya, selain sepeda dan kaus milik korban, warga juga menemukan sandal korban usai menyusuri kolam.

Salah satu warga pun berinisiatif masuk ke dalam kolam untuk mencari keberadaan korban.

“Sekira pukul 19.30 WIB, warga menemukan korban di dalam kolam tersebut, kemudian warga membawa tubuh korban ke tepi kolam,” jelasnya.

“Kemudian warga memanggil ibu korban untuk datang ke kolam air, dan ibu korban membenarkan bahwa itu adalah putranya,” sambungnya.

Jenazah korban langsung dibawa ke rumah duka oleh warga sekitar.

Berdasarkan hasil pemeriksaan medis, terdapat luka lecet di beberapa bagian tubuh korban, dan bukan merupakan tanda-tanda kekerasan.

Pihak keluarga pun sudah menerima kejadian tersebut sebagai musibah, dan menolak untuk dilakukan autopsi.

Jenazah korban pun diserahkan ke pihak keluarga untuk dilakukan pemakaman sebagaimana mestinya.

sumber: TribunJateng.com

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kompol Joko Lelono