BeritaIndepthWawancara

Tim Gabungan Siap Amankan Malam Pergantian Tahun di Wilkum Polres Mempawah

MEMPAWAH – Tim gabungan melaksanakan apel bersama kesiapan pengamanan kegiatan gereja dan perayaan malam Tahun Baru 2022-2023 di Halaman Polres Mempawah, Sabtu 31 Desember 2022.

Apel gabungan tersebut bahkan dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Mempawah, Muhammad Pagi.

Selain itu, turut hadir Kapolres Mempawah AKBP Fauzan Sukmawansyah, Dandim 1201/Mph Letkol Inf Daru Cahyo Alam, Danyon Marhanlan Letkol Tri Anto, Wakapolres Mempawah Kompol Rulli Robinson Polii, Kasat Pol PP Mempawah Kuntum Indah Pertiwi Ningsih, Sub Den Pom XII 1-7 / Sungai Pinyuh Kapten CPM Wahyudi, Kadis Perhubungan Aswin, dan PJU Polres Mempawah.

Pasukan apel terdiri dari 1 Kompi Personel Polres Mempawah, 1 Pleton personel Kodim 1201/Mph dan Polisi Militer Sungai Pinyuh, 1 Pleton barisan Sat Pol PP Mempawah, 1 Pleton barisan Dishub Mempawah, dan 1 Pleton Barisan Pemuda Pancasila.

Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah, selaku Inspektur Apel menegaskan, pada pengamanan Tahun Baru, terdapat berbagai potensi gangguan yang harus diwaspadai.

Pada sisi keamanan tambah Kapolres, terdapat beberapa potensi gangguan yang Juga perlu diwaspadai, seperti kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas di jalan.

“Lakukan sosialisasi secara masif sebelum rekayasa lalu lintas sehingga masyarakat terinformasi dengan baik,” pesan Kapolres.

Selain itu tegas Kapolres, ancaman terorisme juga menjadi potensi gangguan yang serius di malam pergantian tahun.

“Periu saya tekankan, bahwa aksi terorisme seperti di Polsek Astana Anyar tidak boleh terjadi. Maka kedepankan deteksi dini dan preventive strike guna mencegah aksi-aksi terorisme, serta lakukan penjagaan ketat pada pusat keramaian maupun tempat ibadah yang berpotensi menjadi target serangan teror,” tegas Kapolres Mempawah.

Kapolres menegaskan, khusus pengamanan Ibadah Tahun Baru, pastikan setiap lokasi Ibadah / gereja dilakukan sterilisasi melibatkan TNI.

“Selain itu, libatkan juga elemen masyarakat termasuk Ormas keagamaan dalam pengamanan ibadah Tahun Baru sebagai wujud toleransi beragama,” tegas Kapolres Mempawah.

Lebih lanjut Kapolres menegaskan, keberhasilan pengamanan Operasi Kepolisian Terpusat Lilin Kapuas 2022 merupakan tanggung jawab bersama yang harus dapat diselesaikan.

“Oleh sebab itu, kepada seluruh personel pengamanan agar senantiasa memperkuat sinergisitas dan soliditas selama pelaksanaan tugas. Dengan sinergisitas dan soliditas yang baik maka masyarakat dapat melaksanakan ibadah dengan khidmat, serta merayakan tahun baru dengan penuh suka cita,” ucap Kapolres.

Kapolres Mempawah berpesan agar menjadikan pengamanan Tahun Baru sebagai sebuah kebanggaan.

“Oleh karena itu, laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, profesional, humanis dan pahami tugas maupun fungsinya masing-masing dengan mengedepankan langkah prediktif serta deteksi dini,” ujarnya.

Kapolres Mempawah juga berpesan agar rekan-rekan personel pengamanan senantiasa menjaga kesehatan dan terus meningkatkan keimanan, serta ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, serta niatkan setiap pelaksanaan tugas sebagai ibadah.

“Selaku Kepala Kepolisian Resor Mempawah, saya juga mengucapkan terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah mengikuti Apel Kesiapan Pengamanan Tahun Baru 2023 dalam rangka Operasi Kepolisian Terpusat Lilin Kapuas 2022,” terang Kapolres.

Kapolres menegaskan, Apel Kesiapan Pengamanan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarana prasarana.

“Dengan demikian, diharapkan pengamanan dapat terselenggara secara optimal dan sinergi, sehingga perayaan Tahun Baru 2023 mampu berjalan dengan kondusif,” harapnya.

#Kapolres Mempawah, #Polres Mempawah, #AKBP Fauzan Sukmawansyah, #Polda Kalbar, #Polda Kalimantan Barat, #Polres Lamandau, #Polres Pangandaran, #Polres Demak, #Polda Jateng, #Polda Jabar

Related Posts

1 of 22,059